6 Aplikasi Test Benchmark PC Terbaik Gratis – Dalam hal untuk membeli PC , baik itu komputer desktop atau laptop banyak hal yang harus dipertimbangkan. Orang – orang bakal melihat beberapa factor seperti mereknya, lalu komponen – komponen apa saja yang sesuai kebutuhan, serta berapa kecepatan dan atau kapasitas performance dari komponen tersebut.
Ketiga hal tersebut sangat perlu dalam menentukan keputusan akhir dalam pembelian PC, di samping juga tentunya pertimbangan harganya. Nah, sebenarnya kita bisa pakai satu cara lagi yang bisa dijadikan pertimbangan. Ada yang disebut skor yang diperoleh dari bebrapa aplikasi test benchmark PC terbaik gratis. Reviewer biasanya tentu tidak akan pernah melewatkan angka pengetesan skor dari aplikasi test benchmark PC ketika menjelaskan suatu produk.
Misalnya saja, kamu gak puas dengan hasil tes dari si pengulas. Apalagi kalua setelah kita beli PC, ada beberapa komponen PCnya yang kamu ganti baru atau upgrade. Kalau sudah begini, kamu perlu mengetesnya langsung sendiri untuk dapat mengetahui skor benchmark terbaik dan terbaru dari PC-mu.
Ada banyak sekali aplikasi test benchmark PC terbaik gratis yang bisa kalian coba. Namun, dalam artikel ini, Lubangjarum akan memilihkan yang terbaik gratis dan paling banyak digunakan oleh orang banyak.
6 Aplikasi Test Benchmark PC Terbaik Gratis
1. CPU-Z
Fungsi CPU-Z sendiri sebenarnya untuk mengenali komponen perangkat apa saja yang terpasang di PC/Laptop kalian. Perangkat – perangkat seperti CPU, motherboard, Jumlah & detail RAM, dan VGA. Aplikasi ini akan menampilkan banyak hal bahkan hal – hal seperti mereknya, jenisnya, manufacturnya, kecepatannya, dan detail-detail lain.
Akan tetapi, ternyata CPU-Z punya fitur test “Bench” yang khusus bisa digunakan untuk melakukan skoring CPU. Fitur ini bisa digunakan untuk mengetes prosesor dalam skenario fungsi singlethread ataupun multithread. Hasilnya kemudian bisa dibandingkan dengan beberapa contoh skor prosesor yang banyak dijadikan acuan.
Aplikasi ini punya ukuran yang cukup ringan (file instalasi sekitar 2 MB), dan dapat diinstal dan dijalankan pada OS 32 bit & 64 bit.
Baca : 5 Solusi Cepat Flashdisk Minta Format Terus
2. Speccy
Piriform punya banyak aplikasi untuk performa PC/Laptop mu yang bisa dinikmati secara gratis untuk utilitas PC/Laptop. Selain CCleaner yang terkenal, kamu akan menemukana aplikasi Speccy yang tampilannya sangat sederhana. Speccy akan menampilkan seluruh detail komponen perangkat yang terpasang di suatu PC.
Aplikasi ini sebenarnya memang tidak memiliki banyak fitur untuk membandingkan kemampuan skor suatu komponen perangkat dengan komponen lain. Sebagai gantinya, kamu akan dapat melihat kondisi dari beberapa komponen.
Misalnya seperti, berapa temperature suhu CPU nya, persentase kemampuan dari RAM yang kita miliki, dan bagaimana status kondisi sehatnya hardisk / SSD. Data-data yang disajikan secara sebenarnya atau real-time itu bisa disimpan dalam notepad atau XML sekalipun.
3. GeekBench
Di HP Android, kita pasti sudah mengenal yang namanya GeekBench untuk mengetahui sejauh mana skor kemampuan singlecore dan multicore suatu chipset. Skor singlecore biasanya menggambarkan kemampuan HP tersebut dalam membuka suatu aplikasi, sedangkan multicore berkaitan erat dengan kemampuan aktifitas multitasking.
Di versi PC nya, fungsi aplikasi test GeekBench juga sama. Namun, di versi PC kamu juga bisa langsung menguji kemampuan CPU dan GPU nya dengan skenario lain. Skenarionya itu seperti dalam rendering HTML5, enkripsi, ray tracing dan lainnya. Kemampuan performa RAM ketika menangani banyak pekerjaan berat juga bisa dilihat via aplikasi ini.
Geekbench adalah aplikasi berbayar sebenarnya. Namun, kalian bisa mencoba versi trial-nya dulu aja untuk tau skor PC/Laptop kalian.
4. 3DMark
Sejak aplikasi test ini masih dalam garapan Futuremark (perusahaan Finlandia), 3DMark sudah sangat banyak sekali dipakai untuk pengujian kemampuan skor GPU. Sekarangaplikasi ini ada di perusahaan baru, Underwriters Laboratories, popularitas 3DMark masih tetap terjaga.
3DMark secara garis besar adalah aplikasi yang fungsinya memberi beban kerja / stress test pada GPU, untuk melihat seperti apa kondisinya. Efek yang dapat dilihat itu banyak macam. Mulai dari skor clock speed, frame rate, temperature suhu, dan lain sebagainya. Beban kerja yang diberikan pun ada banyak jenisnya.
Yang menarik adalah kalian bisa menyimpan, memvalidasi skor, dan membandingkan skor pengujian tersebut dengan komponen perangkat lain secara online kebanyakan. 3D Mark punya dua versi nihh, demo (gratis) dan berbayar.
Baca : Mau Mencoba Install Windows 11 ? Berikut Syarat Minimalnya
5. Cinebench
Banyak penguji komponen perangkat di seluruh dunia sekarang ini percaya pada aplikasi test Cinebench bikinan Maxon ini untuk mengevaluasi kemampuan skor CPU.
Ya, aplikasi akan ‘menghajar’ dengan beban kerja CPU komputermu dengan skenario rendering berupa gambar 3D dan 4D, berdasarkan kondisi real timenya. Baik itu scenario secara single-thread ataupun multithread. Lama pengujian bisa dibuat bervariasi, tergantung kemampuan si CPU dan dipengaruhi RAM juga tentunya.
Setelah uji skor selesai dilakukan, keluarlah skor benchmark dan bahkan peringkatnya. Cinebench pun bisa menguji kemampuan skor rendering dari CPU aja, atau kombinasi CPU dan GPU.
6. Crystal Disk Mark
Aplikasi test benchmark untuk perangkat disk yang cukup penting untuk diketahui performanya adalah hardisk / SSD. Pasalnya, komponen hardisk atau SSD juga menentukan lama waktu suatu penyimpanan dalam memuat suatu file. Proses booting sekarang ini juga dipengaruhi oleh kecepatan hardisk atau SSD. Begitu juga dalam kemampuan kecepatan copy-paste dan dalam memindahkan file.
Beberapa pembuat hardisk atau SSD memang memperlihatkan kecepatan tulis dan baca produk mereka. Namun, untuk kecepatan itu sangat berpengaruh di kondisi nyata nya, kamu butuh aplikasi test seperti Crystal Disk Mark.
Melalui aplikasi ini, kamu akan mengetahui sebarapa cepat kecepatan baca dan kecepatan tulis secara sekuensial.